Halloween party ideas 2015

Serabi Pandan ala Irene
Kalau kemarin sudah resep serabi, kali ini resep serabi pandan. Rasanya juga enak, gurih, wangi pandan, ditambah kuahnya yang manis gurih... enak deh pokoknya..... Cocok untuk teman minum teh sore hari... ^_^
Serabi Pandan
SERABI PANDAN
Sumber : Femina
Modifikasi: Irene Susianto
Serabi Pandan
Bahan:
150 g tepung terigu serbaguna
1/2 sdt garam
1/4 sdt baking powder
1 butir telur ayam, kocok lepas
300 ml santan kental dari 1 butir kelapa parut
1 sendok makan pasta pandan
1 sdm minyak sayur

Kuah:
100 g gula merah sisir
1 sdm gula pasir
300 ml santan encer
1/4 sdt garam
1/4 sendok teh bubuk kayu manis
1 lembar daun pandan, potong-potong
Serabi Pandan
Cara Membuat:
- Kuah: Masukkan semua bahan saus ke dalam panci, masak di atas api sedang. Aduk perlahan hingga mendidih agar santan tidak pecah. Masak terus hingga gula larut, angkat. Sisihkan.
- Campur tepung terigu, garam, dan baking powder dalam wadah, aduk rata. Tambahkan telur kocok dan 400 ml santan ke alamnya, aduk rata.
- Aduk balik adonan selama 20 menit, hingga adonan licin dan ringan.
- Masukkan sisa santan sedikit demi sedikit, sambil diaduk perlahan dengan menggunakan sendok kayu.
- Masukkan pasta pandan ke dalam adonan, aduk perlahan hingga rata. Diamkan 20 menit agar adonan berongga. Sisihkan.
- Siapkan wajan kecil berdasar tebal atau wajan tanah liat.
- Panaskan di atas api sedang hingga benar-benar panas, olesi dengan minyak goreng.
- Tuang 75 ml (1 sendok sayur) adonan ke dalam wajan. Masak hingga adonan berlubang-lubang mulai dari bagian tepi hingga lubangnya cukup banyak. Tutup wajan, biarkan serabi matang. Angkat. Lakukan hingga adonan habis.
- Siram serabi dengan saus. Sajikan.
Serabi Pandan
Mudah kan? Selamat mencoba ya.... ^_^

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.